Himbauan dari Bhabinkamtibmas untuk Warga

RUSDIYANTO 30 September 2018 17:13:25 WIB

Ditengah acara pemberian santunan tali kasih (Sabtu malam 29/09/2018) dari Bhabinkamtibmas Polsek Sanden memberi himbauan kepada warga masyarakat untuk selalu waspada. Disampaikan oleh Brigadir Tohari bahwa saat menjelang kampanye mendatang hendaklah warga masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang tak bertanggung jawab. Apalagi dengan adanya beda pendapat dan sudut pandang dari setiap orang yang bisa membuat mudahnya untuk saling menjelekan antara satu sama lain.

Ditambahkan juga untuk saat ini agar warga selalu waspada apalagi dengan adanya isu tentang berita pengiriman paket gelap yang meminta tanda tangan juga kartu identitas si penerima paket untuk difoto. Warga masyarakat diminta agar untuk menolaknya di karenakan hal tersebut merupakan modus baru dari jaringan narkoba. 

Untuk itu dihimbau untuk semua warga yang mendapatkan atau mengalami hal tersebut diminta segera melapor ke pihak yang berwajib atau kepolisian terdekat.(war#)-ed

Komentar atas Himbauan dari Bhabinkamtibmas untuk Warga

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License